Harga dan Spesifikasi LG Stylo 4 Terlengkap - Tech Terpadu
News Update
Loading...

Saturday, June 23, 2018

Harga dan Spesifikasi LG Stylo 4 Terlengkap

Harga dan Spesifikasi LG Stylo 4

LG Stylo 4 meluncur di pasaran-Di tengah persaingan produk smartphone baru di dunia. LG hadir dengan berbagai produk terbaru. Baru-baru ini banyak informasi memberitahukan bahwa LG hadir dengan produk smartphone baru, yakni LG Stylo 4.

Dilansir dari laman Kompas Tekno, Sabtu (23/06/2018), bahwa smartphone ini pertama kali di perkenalkan kemata dunia di Amerika Serikat.
Spesifikasi LG Stylo 4
LG Stylo 4 memiliki spesifikasi yang cukup tinggi di antara smartphone versi sebelumnya. Smartphone ini bisa dikatakan memiliki ukuran layar yang lebih besar dari pendahulunya. Ukuran layar yang di perlihatkan sebesar 6.2 inchi dengan resolusi Full HD 2160 x 1080 piksel dan aspek rasio 18 : 9.

Sementara itu untuk bagian dalam, LG Stylo 4 ini dilengkapi dengan prosesor Snapdragon yang berkecepatan 1.8 GHz. Sayangnya untuk tipe prosesor Snapdragon, LG belum memberitahukannya. Tetapi kemungkinan besar smartphone ini akan menggunakan prosesor Snapdragon 450.

Pada seri ini, LG menghadirkan dengan ukuran RAM 2 GB dan penyimpanan internal 32 GB. Selain itu smartphone ini dilengkapi kamera yang memiliki kekuatan tangkap cukup besar. Untuk kamera utama memiliki resolusi 13 MP, sedangkan kamera depannya memiliki resolusi 5 MP.

LG Stylo 4 ini juga sudah dilengkapi dengan jaringan 4G LTE serta didukung dengan teknologi lainnya, seperti Bluetooth 4.2 dan Wi-Fi (802.11a/b/g/n/ac).

Smartphone ini dikabarkan juga sudah menggunakan sistem operasi Android 8.0 Oreo, jadi membuat produk ini tidak kalah dengan produk yang lainnya.

Pada bagian baterai di dukung dengan kapasitas daya 3.300 mAh, sehingga cukup hemat digunakan seharian dalam aktivitas apapun.
Harga Jual LG Stylo 4
LG Stylo dikabarkan memiliki harga jual yang cukup hemat di kantong. Jika biasanya smartphone dengan stylus dijul dengan harga kisaran diatas Rp 3 juta-an. Lain halnya dengan LG Stylo 4 ini, smartphone pintar ini dikabarkan akan dijual dengan harga Rp 2 juta-an.

Share with your friends

Add your opinion
Disqus comments
Notification
This is just an example, you can fill it later with your own note.
Done